Duel Peringkat 133 vs 24 Dunia: Indonesia Tantang Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jadwal Timnas Indonesia vs Australia.

DAMAREMAS.COM, Sepak Bola – Timnas Indonesia, peringkat 133 dunia, akan menghadapi tantangan berat saat bertemu Australia, peringkat 24 dunia, pada Selasa, 10 September 2024. Pertandingan ini adalah laga kedua Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dan akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pukul 19.00 WIB.

baca juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Australia

Duel ini diprediksi menjadi ujian berat bagi skuad asuhan Shin Tae-yong, mengingat perbedaan level antara kedua tim yang cukup signifikan. Pada pertemuan terakhir, Australia mengalahkan Indonesia dengan skor telak 4-0 di Piala Asia 2023.

baca juga: Resmi! Maskot Baru Timnas Indonesia, Shakti Dikenalkan – Simbol Kekuatan dan Tradisi Nusantara

Namun, skuad Merah Putih kini lebih kuat dengan kehadiran pemain-pemain baru seperti Ragnar Oratmangoen, Thom Haye, Jay Idzes, Calvin Verdonk, dan Maarten Paes. Dengan komposisi ini, Indonesia memiliki peluang untuk menyulitkan Australia dan mungkin saja meraih poin, seperti saat menahan imbang Arab Saudi di laga sebelumnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *